Posted by : Unknown
Wednesday, 21 May 2014
____________ ↓↓↓
Tunjukkan Semangat Api Kalian dengan cara LIKE & SHARE postingan ini :)
__ Original Written By Yahiko INS __
╰☆╮KEMUNCULAN KEMBALI ZETSU SPIRAL ╰☆╮
Yosh, diawal chapter kita diperlihatkan kembali dengan kemunculan Zetsu Spiral, setelah lama tidak terlihat di beberapa chapter, zetsu spiral ini muncul kembali, dengan tubuh dan ciri fisik yang masih sama ditambah adanya luka bekas gigitan orochimaru di telinga kanannya.
╰☆╮KEKHAWATIRAN PASUKAN ALIANSI TERHADAP HUJAN METEORIT MADARA ╰☆╮
Di halaman selanjutnya kita juga diperlihatkan apabila Chibaku Tensei Madara (Meteorit) ini menyerang pasukan aliansi lain, yap 7 Meteorit berukuran lumayan besar ini tiba di tempat Shikamaru dan Shinobi lain, disitu juga tampak Raikage (A) dan juga Tsuchikage sedikit kaget dengan serangan Meteorit tiba-tiba ini.
╰☆╮CHAKRA KYUBI PEMBERIAN NARUTO TELAH HILANG ╰☆╮
Di tengah chapter, kita juga melihat satu fakta baru yakni Chakra Kyubi yang diberikan pada semua Pasukan Aliansi telah lenyap, Shikamarulah yang menyadari hal ini yang sebelumnya telah mengamati kesemua pasukan aliansi, Shikamaru juga baru menyadari satu hal bilamana pohon shinju telah menghilang, tidak heran bila shikamaru baru mengetahui hal ini mengingat dia & shinobi yang lainnya memang sedang fokus dengan lawannya, siapalagi kalau bukan Zetsu Spiral yang kala itu mengeluarkan jutsu patung budhanya.
╰☆╮2 ALAT NINJA RIKUDOU & SERANGAN NARUTO ╰☆╮
Di chapter yang lalu, memang telah diperlihatkan bila Madara yang telah mendapatkan semua bijuu dengan cuma-cuma dan tanpa pertimbangan yang jelas langsung membuang 2 Alat Ninja Rikudou Sennin ini, Tenten yang saat ini tahu bila kedua alat Ninja ini peninggalan Rikudou Sennin berniat untuk menggunakannya, namun dia masih belum tahu bagaimana cara menggunakan 2 Alat Ninja ini, sedangkan Naruto masih berusaha menyerang Chibaku Tensei Skala Besar Madara, dengan 6 Bijuuudama Rasenshurikennya, Naruto menghantamkannya pada Chibaku Tensei Madara, alhasil Chibaku Tensei dan Bijuudama Rasenshuriken Naruto pun bergesekan dengan dashyatnya diiringi ledakan yang dashyat.
╰☆╮ACTIVATED!!! MUGEN TSUKUYOMI ╰☆╮
Tepat di tengah chapter, inilah yang membuat kita semua terkejut, benar sekali!!! Madara telah mengeluarkan genjutsu super dashyat yang dimilikinya, apalagi kalau bukan Mugen Tsukuyomi, dan dengan cepat seperti kecepatan kecahaya secepat 1/1000000 milisecond, Madara langsung mengaktifkan genjutsu super dashyat ini, tak terelakkan memang, akibat hal ini semua Pasukan Aliansi terkena dampak dari Genjutsu ini.
╰☆╮ANALISA CERMAT SASUKE, TERSELAMATKANNYA TIM SEVEN ╰☆╮
Setelah melihat fakta bila Madara telah mengaktifkan Mugen Tsukuyominya, Sasuke menyadari sesuatu bila keadaan saat ini benar-benar genting, akhirnya dia memutuskan mendarat dengan Perfect Susanoonya, tampaknya Sasuke juga telah mengerti apa yang dapat menangkal jutsu ini, mungkin Sasuke berasumsi bahwa cahaya lah yang menyebabkan jutsu ini dapat mengena, oleh karena itu mungkin Sasuke berniat melindungi, benar saja akhirnya ia gunakan Susanoo Perfectnya ini untuk mengkover temannya (Team Seven) agar tidak terkena cahaya yang ada diluar.
╰☆╮UNDER EFFECT!!! PASUKAN ALIANSI TERKENA MUGEN TSUKUYOMI ╰☆╮
Tampak juga pasukan aliansi telah terkena Mugen Tsukuyomi, dengan bantuan Shin - Mokuton Jukai Koutan yang diciptakan Madara semakin memudahkan dirinya untuk men-genjutsu semuanya, ditambah lagi Madara menggunakan jutsunya agar bilamana ada bayangan yang menghalangi, maka jutsu ini tetap akan aktif.
╰☆╮KEADAAN DAIMYO & PENASEHAT DESA LAIN ╰☆╮
Hahaha, terlihat juga kekonyolan di chapter ini, melihat keadaan diluar yang sudah sangat berbahaya, eh para Daimyo malah sedang enak-enaknya tidur, namun segeralah saat itu Satu orang anggota penasehat yang ada membangunkan Para Daimyo & Penasehat Lainnya agar bangun dan melihat disekitar jikalau Mugen Tsukuyomi telah aktif, akibat hal ini pula Para Daimyo & yang lainnya ikut-ikutan terkena dampak Genjutsu ini.
╰☆╮FAKTA BARU!!! MUGEN TSUKUYOMI TIDAK BEREFEK PADA EDO TENSEI ╰☆╮
Yap, ada satu keuntungan tampaknya, benar saja apabila Mugen Tsukuyomi ini tidak berefek pada Edo Tensei, bukti nyatanya Tobirama, Hashirama, Sarutobi, Minato (Para Hokage ET) tidak terkena efek dari Genjutsu ini.
╰☆╮ZETSU SPIRAL IS YAMATO TAICHO ╰☆╮
Setelah lama tidak muncul akhirnya di akhir chapter diperlihatkan & ada satu fakta baru, yap Zetsu Spiral adalah Yamato Taichou.
Yosh, mari kita berdiskusi:
1. Mengingat Madara telah menggunakan Mugen Tsukuyominya, apa yang akan Madara lakukan selanjutnya? Akankah Madara lebih menambah skala jutsunya menjadi lebih-lebih berbahaya lagi?
2. Apa yang akan dilakukan Reinkarnasi Indra & Ashura di next chapter, mengingat keduanya inilah yang diberi amanat Rikudou Sennin untuk menghentikan Madara?
3. Apa yang akan dilakukan Para Hokage ET, mengingat mereka tidak terkena efek Mugen Tsukuyomi?
Yosh, itulah pembahasan & fakta yang ada di Naruto #Chapter677
Yang belum baca Versi Teksnya, silahkan klik link ini:
Bantu Share dengan dengan meng-klik link biru di bawah ini, kemudian klik bagikan:
NOTE: Copas tolong cantumkan sumbernya (Info Naruto Shippuden)
忍 YAHIKO 忍 >> Dicky Vanie Dave Mackintosh
[ 忍 ] [ 忍 ]
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments